
Diantara tujuan dibentuknya IKABA sebagaimana termaktub dalam Anggara Dasar Ikatan Alumni Bata-Bata (IKABA) bab 3 pasal 7 butir 3, adalah : Menggalang ukhuwah islamiyah dan ukhuwah ma’hadiyah dalam rangka meningkatkan efektifitas dan pemberdayaan alumni di tengah-tengah masyarakat serta menumbuhkan kepedulian social. Hal ini telah dibuktikan oleh IKABA KorDes Bujur Tengah dengan menggelar sunatan massal yang dilaksanakan di kediaman K Abd Salam, Pesantren Darul Ulum II, Baled Daja desa Bujur Tengah kec. Batu Marmar kab. Pamekasan pada hari Ahad, 06 Maret 2016.
Sunatan massal tersebut dibuka untuk umum terutama anak-anak yang bertempat tinggal di wilayah kecamatan Batu Marmar, sebanyak 50 anak terjaring dalam sunatan massal tersebut, dengan menghabiskan biaya sekitar Rp10.000.000, yang diperoleh dari sumbangan alumni MUBA / anggota IKABA Bujur Tengah dan sumbangan dari kepala desa Bujur Tengah Bpk Ach Subairi A.MM, sebesar Rp5.000.000. adanya sunatan massal yang dilaksanakan IKABA Bujur Tengah ini disambut gembira oleh masyarakat terlebih oleh masyarakat yang tergolong tidak mampu. Dekian yang penjelasan salah satu panitia.
Sunatan massal ini merupakan kepedulian sosial dan bukti nyata pengabdian IKABA kepada masyarakat, dan murni sebagai pengabdian, artinya tidak ada hubungannya dengan politik, kegiatan ini tidak ada hubungannya dengan pemilihan kepala desa, pemilihan bupati dan sebagainya, begitu pernyataan ketua majlis syar,ie IKABA KH. Abd Mughni Sam’an dalam sambutannya.
Semoga kegiatan semacam ini bisa menular dan ditiru oleh seluruh IKABA baik tingkatan KorDes, DPK, DPD, atau DPW daerah lain se-Nusantara bahkan dunia. Demikian harapan salah satu alumni Bata-Bata.

